Pengertian Ilmu Pendidikan dan Fungsinya

Sebagai manusia beradab yang membutuhkan pendidikan, setiap orang setidaknya harus belajar sebuah ilmu. Kata ilmu dapat mencakup apa saja, itu karena pengertian ilmu pendidikan bermakna luas. Setidaknya beberapa ahli sudah menjelaskan sedikit tentang pengertiannya.

Ilmu pendidikan bersifat sekuler dan mencakup banyak hal. Mulai dari pendidikan sosial sampai pendidikan ilmu yang bersifat teknologi. Dari tiap tiap ilmu yang diajarkan, akan selalu ada fungsi tersendiri yang bisa dirasakan secara langsung oleh pelajarnya.

Definisi Ilmu Pendidikan

Pengertian ilmu pendidikan sendiri dibagi menjadi beberapa definisi. Asalnya dari definisi yang dijabarkan oleh beberapa ahli pendidikan. Setidaknya, ada lima definisi ilmu pendidikan yang populer di Indonesia dan yang sering digunakan. Lima definisi tersebut adalah:

1. Ilmu Pendidikan Secara Umum

Menurut definisi umum, ilmu artinya pengetahuan tentang sebuah bidang yang sudah disusun secara sistematis. Pendidikan sendiri artinya adalah rangkaian usaha yang dipilih untuk membantu meningkatkan ilmu dari seorang anak. Ilmu tersebut mencakup akademik, fisik, maupun akhlak.

Jadi, singkatnya ilmu pendidikan adalah sebuah kumpulan ilmu pengetahuan yang disusun atas beberapa metode tertentu. Diajarkan oleh orang yang berpengalaman cukup kepada orang yang belum banyak berpengalaman. Tujuannya agar si pelajar dapat hidup bermasyarakat sesuai dengan ketentuan dan aturan yang ditetapkan.

2. Definisi Menurut Dr. John Dewey

Masuk kepada definisi yang diterangkan oleh ahli pertama, terdapat pengertian ilmu pendidikan menurut Dr. John Dewey. Menurut beliau, ilmu pendidikan adalah sebuah proses yang menghasilkan sebuah pengalaman. Teori ini didukung dari anggapan yang berbunyi hidup adalah kumpulan pengalaman yang berharga.

Jelasnya, hidup merupakan sebuah fase pertumbuhan. Dalam fase tersebut, ada banyak hal yang bisa dipelajari sepanjang waktu. Pelajaran tersebut tidak mengenal usia. Oleh karena itu, ilmu yang masuk dapat dijadikan sebuah pengalaman alias pendidikan yang bagus untuk menambah pengetahuan seseorang.

3. Arti Ilmu Pendidikan Menurut Ki Hajar Dewantara

Selanjutnya, arti ilmu pendidikan dijabarkan oleh bapak pendidikan Indonesia sendiri. Dari Ki Hajar Dewantara, pendidikan adalah sebuah tuntutan wajib yang harus ada dalam dunia anak anak. Jadi anak anak dituntut untuk mengerti sebuah ilmu dari kecil.

Maksudnya adalah, pendidikan merupakan pemeran penting yang menuntun jalan anak anak untuk menjadi sesuatu di masa depan. Pendidikan mengajarkan dan membentuk kepribadian yang baik dari seorang anak. Itulah mengapa bagi Ki Hajar Dewantara, pendidikan merupakan hal dasar yang paling penting untuk anak anak.

4. Ilmu Pendidikan dari Jabaran UNESCO

Definisi terakhir adalah arti ilmu pendidikan dari sudut pandang UNESCO. Sebagai organisasi sosial yang besar, UNESCO turut memberikan sebuah statement yang harus dipelajari. Bagi UNESCO pendidikan merupakan sebuah ilmu yang harus dipelajari untuk mempersiapkan diri di masa mendatang.

Inti dari definisi tersebut sejatinya sama dengan yang lain. Menurut UNESCO, konsep pendidikan bisa berubah seiring zaman dan tingkah polah masyarakat. Namun, hal penting yang tidak dapat diubah adalah nilai makna yang dibawa dari tiap ilmu pengetahuan.

Fungsi Ilmu Pendidikan

Setelah membahas mengenai pengertian, kini mari beralih pada pembahasan fungsi. Ilmu pendidikan tentu memiliki fungsi dan semua fungsi tersebut pasti tergolong hal yang penting. Untuk selengkapnya, simak ulasan tentang fungsi pendidikan berikut:

  • Memberikan ilmu pengetahuan yang luas di mana ilmu tersebut dapat digunakan untuk menolong seseorang dalam waktu waktu tertentu.
  • Membantu seseorang mencari nafkah untuk hidup.
  • Membangun ketertarikan terhadap minat dan bakat untuk kepuasan tersendiri maupun kepentingan masyarakat luas.
  • Memahami tentang norma dan adab sehingga seseorang mampu hidup berdampingan di masyarakat.

Pengertian ilmu pendidikan secara harfiah memang luas. Poin pentingnya adalah pendidikan merupakan suatu hal yang pasti sangat dibutuhkan oleh semua orang. Karena begitu pentingnya pendidikan, hal itu bahkan harus dimulai sejak seseorang baru lahir di dunia ini.

Baca Juga: Pengertian Materi Pembelajaran dan Jenisnya

Leave a Comment